Ini adalah lanjutan dari posting saya sebelum nya
yang tentang “ALEXANDRE PATO”
Alexandre Pato mantan punggawa merah hitam (AC
Milan) mengungkapkan perasaanya, ia mengaku senang kembali berada Brasil untuk
membela tim Corinthians.
Berbicara pertama kalinya sejak pindah AC Milan,
penyerang 23 tahun itu mengaku sekarang lebih tenang.
"Saya memutuskan untuk kembali karena merasakan
kehangatan dari penggemar Corinthians," ujar Alexandre Pato kepada Globo
Esporte.
"Itu yang membantu saya memilih. Ini pengalaman
baru dan saya ingin memberikan yang terbaik kepada para suporter."
Penyerang berjuluk Si Bebek itu diboyong dari
Rossoneri pada jendela transfer Januari dengan mahar 15 juta euro atau sekitar
192 miliar rupiah. Meski kini telah meninggalkan Milan, Pato tetap ingin menjalin
hubungan baik dengan bekas klubnya, terutama dengan Presiden AC Milan, Silvio
Berlusconi.
"Ia menjadi pemain penting di dalam karier saya
dan ia selalu baik. Akan tetapi untuk sekarang, saya hanya memikirkan
Corinthians," tambahnya.
Kesimpulan nya adalah menurut saya lebih baik pato
berada di Milan karena selama berada di Milan pato menjadi terasah dalam hal
skill namun apa boleh buat kini pato telah di kontrak oleh Corinthians, saya
hanya bias mendoakan agar pato di sana dapat memberikan kontribusi sebagaimana
dia telah memberikan kontribusi nya ke ac Milan.
Refrensi :
http://www.wartanews.com/sport/b665d796-c472-1696-b16d-3efa35d3a573/pato-merasa-tenang-pindah-ke-corinthians
Tidak ada komentar:
Posting Komentar